KEANEKARAGAMAN HAYATI DI INDONESIA

Bagaimanakah keanekaragaman hayati di Indonesia ? Apa persamaan flora dan fauna wilayah ini dengan organisme benua lain ? Berikut akan dipaparkan lebih lanjut.
KEANEKARAGAMAN HAYATI DI INDONESIA IPSLENGKAP




A. KEANEKARAGAMAN HAYATI DI INDONESIA
Sebagai negara tropis dengan curah hujan yang tinggi, Indonesia memiliki keanekaragaman hayati. Flora dimungkinkan untuk tumbuh dengan baik dan fauna di Indonesia juga memiliki keberagaman karena letaknya yang berdekatan dengan benua lain. Flora dan fauna Indonesia memiliki beberapa pengaruh dalam kehidupan manusia, antara lain :
a) Sebagai sumber bahan makanan.
b) Alat transportasi di masa lampau.
c) Komponen ekosistem alam sebagai penyeimbang kehidupan.

Mengenai keanekaragaman flora dan fauna, dapat dijelaskan sebagai berikut :
1) Flora
Berdasarkan penelitian, di Indonesia terdapat lebih dari ribuan jenis tumbuhan dan sub spesies tumbuhan. Berdasarkan jenisnya, flora utama di Indonesia dikelompokkan menjadi lima kelompok yaitu :
a. Hutan Hujan Tropis
Hutan hujan tropis adalah hutan yang terdapat di sekitar khatulistiwa. Memiliki ciri keragaman tumbuhan dan sinar matahari yang tidak mencapai tanah.
b. Hutan Musim
Hutan yang terdapat di daerah dengan durasi musim yang relatif panjang. Memiliki ciri selalu menggugurkan daunnya ketika musim kemarau.
c. Hutan Bakau
Hutan yang ditumbuhi oleh satu jenis tanaman saja yaitu bakau. Hutan difungsikan untuk menahan abrasi dan menjaga ekosistem pantai.
d. Hutan Rawa
Hutan rawa acap ditemui karena banyaknya rawa di Indonesia. Pada saat ini, banyak hutan rawa yang mengalami pengeringan karena dialihfungsikan menjadi lahan pertanian.
e. Sabana
Padang rumput dengan pepohonan yang tinggi. Umumnya dimanfaatkan untuk lahan beternak.
f. Steppa
Padang rumput dengan semak belukar. Banyak dijumpai di daerah dengan musim kemarau panjang.
Dari persebarannya, flora di Indonesia dibagi menjadi tiga wilayah, yaitu :
1. Bagian Barat
Flora di Indonesia bagian Barat memiliki banyak kesamaan dengan flora di Asia, dinamakan juga flora Asiatis. Persamaan ini terjadi karena pada zaman glasial, daratan barat Indonesia bersatu dengan Benua Asia.
2. Bagian Tengah
Bagian Tengah Indonesia adalah bagian wilayah dengan flora khas Indonesia. Flora ini memiliki kesamaan dengan flora lain yang tumbuh di daerah tropis.
3. Bagian Timur
Flora di bagian Timur Indonesia memiliki kesamaan dengan flora di wilayah Australia.
2) Fauna
Sama halnya dengan flora di Indonesia, fauna atau hewan juga adalah peralihan dari fauna Asia dan Australia. Selain fauna peralihan, juga ditemui fauna khas Indonesia. Tercatat Indonesia memiliki separuh jumlah dari jenis mamalia, burung, reptil, dan amfibi yang tersebar di dunia.
Berbagai jenis fauna yang ada di wilayah Indonesia, antara lain :
1. Bagian Barat
Jenis fauna di bagian Indonesia ini sama dengan jenis fauna yang berada di daratan Asia, sehingga disebut juga fauna Asiatis. Batas persebaran fauna Indonesia di bagian Barat dibatasi oleh Garis Wallace yang melewati Selat Makassar dan Lombok.
2. Bagian Tengah
Merupakan fauna peralihan Asiatis dan Australis.
3. Bagian Timur
Disebut juga fauna Australis karena memiliki banyak persamaan dengan fauna di Australia. Batas penyebaran fauna ini adalah Garis Weber yang membatasi wilayah Papua dengan wilayah peralihan.
4. Endemik
Fauna endemik adalah fauna yang menjadi ciri khas dan asli dari Indonesia. Beberapa di antaranya adalah komodo, orang utan, badak bercula satu, cendrawasih dan harimau Sumatera. Dengan uniknya hewan endemik ini dan persebaran populasinya yang terbatas, maka angka pertumbuhan dari hewan endemik ini juga kecil sehingga menjadikannya langka. Untuk itu, telah diambil beberapa kebijakan guna mempertahankan dan melestarikan keberadaan hewan khas Indonesia dimaksud.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "KEANEKARAGAMAN HAYATI DI INDONESIA"

Post a Comment